Bagi sebagian orang ketika membaca judul artikel kali ini mungkin berpikir untuk apa mengetahuinya, toh tidak bisa menggunakannya. Jangan salah, karena ternyata alat orthodonti dari dokter gigi adalah beberapa solusi untuk memperbaiki permasalahan gigi dan mulut pasien. Salah satunya adalah behel.
Jenis Alat Orthodonti beserta Masing-masing Kegunaan Perawatannya
Secara tidak sadar dan tidak tahu, sebenarnya alat-alat orthodonti yang dimaksudkan adalah digunakan oleh dokter gigi untuk memperbaiki beberapa masalah orthodonti. Berikut ini akan dijelaskan 2 jenis alatnya dengan masing-masing kegunaan perawatan ortodontinya.
- Alat Orthodontik Cekat (Fixed Orthodontic Appliances)
Jenis alat orthodonti pertama, yaitu alat orthodontik cekat merupakan alat digunakan untuk perawatan jangka panjang dan pendek yang tidak bisa dilepas-pasang sendiri. Dalam pemasangannya alat ini harus dipasang dan dilepas oleh dokter gigi spesialis orthodontik, berikut yang termasuk Fixed Orthodontic Appliances.
- Behel atau Kawat Gigi : alat pertama ini tentu saja digunakan untuk perawatan pada struktur gigi yang tidak rapi. Bagiannya pun ada banyak, yaitu bracket, kawat, karet, ekspansi, dan molar band, penggunaannya tergantung jenis behelnya.
- Rapid Palate Expander : sebuah alat yang digunakan untuk melebarkan rahang atas yang sempit. Alat ini biasanya digunakan pada anak-anak, tetapi tidak menutup kemungkinan orang dewasa juga menggunakannya.
- Retainer Permanen : kegunaan retainer sendiri untuk menstabilkan gigi di gusi dan tulang rahang setelah perawatan orthodonti. Jenis permanent ini terdiri dari kawat tebal yang akan disemen di dalam gigi pasien.
Jika melihat beberapa alat beserta kegunaannya di atas, bisa disimpulkan bahwa alat-alat tersebut memang membutuhkan dokter spesialis orthodonti untuk melepas-pasangnya. Klinik Tooth Arts adalah salah satu klinik dengan dokter spesialis orthodonti berlisensi dari London, yaitu drg. Rizqi Aulia Dipl. Clin. Ort.
- Alat Orthodontik Lepasan (Removable Orthodontic Appliances)
Dari beberapa alat yang masuk ke dalam Removable Orthodontic Appliances adalah jenis lain alat-alat dalam Fixed Orthodontic Appliances. Kegunaannya sama, hanya saja mungkin penggunaannya berbeda dan berikut yang termasuk alat orthodontik lepasan.
- Orthodontic Headgear : salah satu alat yang mungkin masih jarang terlihat di sekitar, merupakan sebuah alat dental berguna untuk memperbaiki fungsi mengunyah atau proses penggigitan tidak sempurna. Alat ini akan membantu memperbaiki posisi gigi dan rahang agar sejajar, sehingga penggigitannya kembali sempurna.
- Invisalign : merupakan perawatan orthodonti yang berguna untuk merapikan gigi dengan menggunakan alat lagi berupa aligner atau cetakan gigi bening. Alat ini adalah alternatif lain dari kawat gigi yang tidak terlihat serta bisa dilepas-pasang.
- Retainer Removable : kegunaannya sama dengan jenis di alat orthodontik cekat, perbedaannya hanya pada bisa lepas-pasang sendiri. Hal itu akan lebih memudahkan penggunanya.
- Removable Palate Expander : berbeda dengan jenis sebelumnya, alat palate expander yang bisa lepas-pasang ini sama seperti retainer. Hanya saja bahanya terbuat dari chrome bukan akrilik. Biasanya dokter orthodontic akan merekomendasikan alat ini, jika Anda hanya butuh sedikit melebarkan rahang.
Sesuai dengan namanya, untuk alat orthodontik lepasan (Removable Orthodontic Appliances) memang pada dasarnya memudahkan penggunanya. Biasanya direkomendasikan untuk permasalahan orthodontik yang ringan. Hanya saja setiap alat pasti mempunyai kekurangan dan kelebihannya masing-masing.Alat orthodonti di atas hanya bisa disediakan dan dilakukan proses pemasangan oleh dokter spesialias orthodonti. Tooth Arts menjadi salah satu klinik dengan dokter spesialis orthodonti berlisensi dari London, yaitu drg, Rizqi Aulia Dipl. Clin. Ort. beliau sudah sangat senior dan berpengalaman dalam mengatasi permasalahan orthodonti.